Bagi Sahabat yang ingin mengirimkan artikel silahkan kirim ke alamat: pc.pmiikukar@gmail.com

Saturday, August 20, 2016

PC PMII Kutai Kartanegara Menggelar Lomba Dalam Rangka Memeriahkan HUT RI ke-71. Apa Makna Kemerdekaan Bagimu?


Tenggarong, 20 Agustus 2017. Mungkin sudah menjadi rutinitas tahunan jika setiap tanggal 17 Agustus. Bangsa Indonesia pasti akan merayakannya dengan berbagai perlombaan yang semarak. Bertempat di Sekretariat PC PMII Jln. Loa Ipuh RT.16 No.30 , PMII KUKAR juga ikut merayakan Dirgahayu Republik Indonesia yang ke-71, dengan menggelar beberapa perlombaan untuk anak-anak. Masyarakat sekitar begitu mengapresiasi acara ini terbukti, sekitar 60 anak-anak mulai dari TK, SD, hingga SMP turut berpartisipasi, serta para orang tua peserta pun ikut menyaksikan dan menyemangati anak-anak mereka dan beberapa pengendara motor juga ikut meminggirkan kendaraanya hanya untuk menyaksikan perlombaan yang kami adakan.
Ketua panitia Yuliana Mansur mengatakan, “ kegiatan ini akan berlangsung selama 3 hari terhitung sejak tanggal 17 sampai 20 agustus 2016, lomba yang diperlombakan pun beragam, dari makan kerupuk, memasukan paku dalam botol, futsal menggunakan sarung dan lain-lain, panitia juga telah menyiapkan hadiah hadiah menarik untuk para pemenang lomba, serta sertifikat untuk semua peserta dan juga piagam penghargaan untuk setiap pemenang”, jelasnya.
Achmad Khusnin Al’muafi selaku Ketua PC. PMII Kukar mengatakan, "kegiatan 17-an ini memang rutin dilakukan setiap tahun oleh pengurus cabang, kedepanya kemungkinan jenis lomba yang diperlombakan akan dirubah menjadi lomba yang lebih edukatif, misal lomba baca puisi, lomba pembacaan Undang Undang Dasar 1945 dan lain lain” ungkapnya.
Achmad Khusnin Al Muafi juga menambahkan bahwa selain kegiatan ini dinanti nanti oleh anak anak, warga sekitar pun memberikan respon yang positif dan berterima kasih kepada panitia karna pemuda di RT sekitar jarang menggelar lomba lomba 17-an seperti yang di gelah oleh PMII.
Akan tetapi, tunggu dulu... rutinitas? Mungkin iya. Tapi jika dikatakan formalitas, kata tersebut terasa begitu dangkal untuk mengukur antusias dan semangat yang memancar di wajah dan sinar mata anak-anak dan para kader PMII KUKAR.
Tentunya banyak pesan dan makna yang bisa diambil dari momen 17 Agustus ini, mengingat banyak hal yang memilukan hati yang sedang melanda Ibu Peritiwi, mulai dari masalah Ketuhanan yang terus diperdebatkan Keesaan-Nya, kemanusiaan tak kunjung adil maupun beradab, bangsa Indonesia yang saling mengoyak dan bertengkar, hikmat kebijaksanaan yang tak lagi dijunjung dalam kerakyatan-permusyarawatan, dan langkanya kesejahteraan sosial yang adil bagi seluruh rakyat Indonesia. Meskipun demikian, beberapa pesan yang bisa dipetik bersama dari acara perayaan ini diantaranya adalah mengenai kekeluargaan, kebersamaan, rasa toleransi dan tenggang rasa. Seperti yang diamanatkan oleh Para Pendiri Bangsa di dalam Sila ke-3 Pancasila, Persatuan Indonesia; "Bersatu Kita Teguh Bercerai Kita Runtuh". Demikianlah, dengan kekeluargaan dan kebersamaan yang kami bina di PMII, niscaya kami bisa bahu-membahu mengamalkan ilmu dan pengetahuan demi kebaikan dan kemajuan Ibu Pertiwi.(ym)

No comments:

Post a Comment